Sulawesi Barat, MataKompas.com | Akses jalan tak memadai, ibu hamil ditandu sejauh 12 kilometer ke puskesmas viral di media sosial. Seorang ibu hamil bernama Nurmi warga Desa Lenggo, Kecamatan Bulo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar).
Ibu Hamil tersebut ditandu oleh warga sejauh 12 kilometer untuk menuju ke puskesmas. Nurmi ditandu menggunakan potongan bambu dan dikasih kursi lalu sandarannya dari kasur agar nyaman dalam perjalanan.
Nurmi ditandu dikarenakan akses jalan menuju desa tersebut tidak dapat dilewati oleh kendaraan roda empat karena buruknya akses jalan. Nurmi harus ditandu beramai-ramai oleh warga dengan melewati hutan hingga sungai untuk dibawa ke puskesmas agar mendapatkan pertolongan medis. Saat ini ibu hamil tersebut sudah berada di RSUD Polewali untuk proses persalinan.