Berita

Cegah Penyebaran Covid-19, Kalapas Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Dalam Areal Lapas

BANDUNG-MataKompas.com- Angka pasien yang terindikasi terpapar Covid 19 khususnya dikota Bandung kian bertambah. Beberapa wilayah di Kota Bandung bahkan sudah masuk Kawasan yang ditetapkan menjadi zona merah bahkan hitam.

Lapas kelas 1 Sukamiskin sebagai salah satu Lapas yang berada di Kota Bandung bersikap ekstra dalam upaya untuk meminimalisir penyebaran pandemi Covid 19.

Kalapas Kelas 1 Sukamiskin, Elly Yuzar saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya bersama Gugus Dharma Pramuka Wira Bhakti Lapas berinisiatif berkoordinasi dengan PMI Kota Bandung melakukan penyemprotan Disinfektan secara menyeluruh di Area Lapas, Blok Hunian Warga Binaan, Masjid, Gereja, dan beberapa tempat kegiatan Warga Binaan.

“Sebelumnya juga gencar melakukan sosialisasi penerapan Protokol Kesehatan dengan menjaga jarak, memakai masker, dan aktif berolahraga untuk meningkatkan daya imunitas tubuh.
Terpantau beberapa petugas PMI Kota Bandung didampingi Anggota Pramuka, Petugas Lapas, dan satgas Kesehatan proktif mengawal pelaksanaan penyemprotan,”terangnya.

“Kegiatan dilaksanakan dari pukul 09.00 WIb sampai dengan pukul 11.00 Wib.
Warga Binaan dan Petugas mengapresiasi dan antusias terhadap Langkah-langkah pencegahan ini untuk melindungi Petugas Lapas dan Warga Binaan Pemasyarakatan dari paparan penularan Covid 19,”pungkas Elyy Yuzar. (Dedy)

 

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button