Daerah

SIAGA BENCANA ALAM TAHUN 2020,INI PESAN WALIKOTA KUPANG UNTUK TNI DAN POLRI

KUPANG–JARRAKPOSKUPANG.COM
Kamis,13-02-2020,bertempat di Lapangan Polres Kupang Kota Pemda,TNI/Polri melaksanakan Apel dalam rangka Siaga Bencana Alam Tahun 2020.Walikota Kupang Dr. Jefri Riwu Kore sebagai Irup, Pa Up Kompol Virgantara, Komandan Apel KBO SatBinmas Ipda Igo Pringgodani,dan dihadiri juga Kapolres Kupang Kota, Kasdim 1604/Kupang, Perwakilan Yon 743/PSY Lettu Inf. Mel,Perwakilan TNI-AL Letda Marinir Ambar.

Dalam amanat singkatnya Walikota Kupang menyampaikan bahwa “untuk melaksanakan tugas mulia dalam rangka kesiapsiagaan bencana.Kita harus menyiapkan fisik dan mental dengan dilandasi komitmen, moral dan disiplin kerja yang tinggi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mengoptimalkan peran intelijen dan Babinkamtibmas atau Babinsa sebagai garda terdepan untuk dapat mengetahui setiap potensi bencana yang mungkin terjadi serta dinamika yang berkembang agar dapat dilakukan langka antisipasi secara dini demi mencegah timbulnya bencana.”

Terlepas dari itu,Kasdim 1604/Kupang mempertegas kepada para Babinsa bahwa “kita Satuan Komando Kewilayahan dihadapkan kepada kondisi geografis beserta resiko sebagai negara rawan terhadap bencana, maka dituntut kesiapsiagaan TNI untuk melaksanakan salah satu tugas, peran dan fungsi asasinya sesuai amanatnya.

TNI juga bertugas melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP). Bentuk OMSP TNI diantaranya adalah membantu tugas pemerintahan di daerah, membantu menanggulangi akibat bencana alam, pengungsian dan pemberian bantuan kemanusiaan serta membantu pencarian dan pertolongan,” ujarnya.

Jarrakposkupang.com/Mario Langun
Editor: Uta

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button