Daerah

FRITS BRIA SERAN BERIKAN SOSIALISASI DAN PELATIHAN PRODUKTIFITAS TERNAK KEPADA PARA BABINSA KODIM 1604/KUPANG

KUPANG–JARRAKPOSKUPANG.COM
Komandan Kodim 1604/Kupang Kolonel Arh I Made Kusuma Dhyana Graha, S.I.P dan beberapa Babinsa mengunjungi Kantor Ad Hock Kabupaten Kupang di Jln.Timor Raya Km.36 Oelamasi Kec.Kupang Timur. Dalam rangka Sosialisasi dan Pelatihan Teknis oleh Tim Ad Hock. Turut hadir dalam kegiatan tersebut ialah, Ketua Tim Ad Hock Kab. Kupang Yaner Bana, Ketua Tim Ad Hock Provinsi NTT Frits Bria Seran M.si, Danramil 1604-05/Camplong Kapten Camilo D.S, Sekretasis Ad Hock Kab dan Provinsi Bambang Permana dan Hermen Swares, 3 angota 3 Tim Ad Hock dan bebrapa Babinsa Kabupaten Kupang berjumlah 40 orang (11-02-2020).

Ketua Tim Ad Hock Provinsi Kupang Frits Bria Seran M.si membuka kegiatan dengan memberikan sosialisai dan pelatihan kepada para Babinsa.Di lanjutkan dengan pemberian materi oleh Tim Ad Hock tentang peningkatan produktifitas dan produksi ternak.Tim Ad Hock mengajak peserta (Babinsa) ke lokasi peternakan dan penanaman Lamtoro Taramba dan rumput gajah mini untuk memberitahukan cara pemeliharaan, penggemukan sapi, penanaman dan perawatan.

Selain itu Dandim 1604/Kupang Kolonel Arh I Made Kusuma Dhyana Graha, S.I.P dalam sambutannya menyampaikan bahwa “Kodim Kupang siap membantu program Pemda yaitu revolusi 5 P (Pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan dan pariwisata).Beberapa saat yang lalu Dandim sudah menyambangi pulau semau dengan beberapa stakeholder terkait untuk meningkatkan sektor kepariwisataan yang ada disana bekerjasama dengan Perwakilan BI di NTT. Saat ini Dandim mengambil inisiatif utk membantu pemerintah daerah dalam pengembangan sektor pertanian dan peternakan sekaligus. Dengan menanam lamtoro Teramba berarti juga sekaligus melaksanakan program penghijauan dan menyiapkan pakan ternak sapi yanhg berkualitas.”

Disamping itu,Dandim juga mengucapkan rasa terima kasih kepada Tim Ad Hock yang sudah memberikan kesempatan kepada TNI untuk berpartisipasi aktif meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ketahanan nasional bermula dari ketahanan pangan.Oleh karena itu TNI akan siap bahu membahu diLapangan dengan tim ad hok demi mewujudkan ketahanan pangan tersebut.

Dandim juga berharap semoga kegiatan sosialisasi dan pelatihan ini bermanfaat bagi para Babinsa untuk melancarkan tugasnya di wilayah binaannya masing-masing.

Jarrakposkupang.com/Mario Langun
Editor: Uta

 

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button