Daerah

Ketua Bhayangkari Daerah Bali Serahkan Bantuan Sembako dan Menjenguk Korban Tanah Longsor

Matakompas.com | Bangli – Ketua Bhayangkari Daerah Bali Ny. Ketut Danu Putra melaksanakan kegiatan penyerahan bantuan 100 paket sembako kepada masyarakat / keluarga korban yang terdampak gempa bumi di Desa Terunyan, Kec. Kintamani Bangli dan menjenguk korban yang dirawat di RSUD Bangli, Minggu (17 Oktober 2021).

Ketua Bhayangkari daerah Bali pukul 08.00 wita tiba di Dermaga Kedisan selanjutnya menuju Ds Trunyan dalam rangka menyerahkan 100 paket sembako kepada warga masyarakat yang terdampak Gempa Bumi yang dihadiri oleh Kapolres Bangli AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan, SIK., M.IK didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Bangli Ny. Rani Gusti Agung Dhana Aryawan, pengurus Bhayangkari Cab. Bangli dan anggota.

Selanjutnya Ketua Bhayangkari Daerah Bali beserta rombongan pukul. 10.00 wita, melaksanakan kunjungan ke RSUD Bangli dalam rangka menjenguk korban gempa bumi yang di rawat di RSUD Bangli.

Rombongan Ketua Bhayangkari Daerah Bali beserta pengurusu Bhayangkari Cabang Bangli yang keseluruhannya berjumlah 15 orang ini diterima oleh Direktur RSUD Bangli dr. I Nyoman Arsana, M.Kes., selanjutnya melakukan pengecekan terhadap korban dan pemberian bantuan bingkisan (Parcel) oleh Ketua Bhayangkari Daerah Bali, kepada korban selamat yang dirawat di ruang Nusa Indah sebanyak 3 orang,1) Made Mudawati, Pr, 50 Tahun, Hindu, Swasta, alamat Br. Cemara Landung, Ds. Terunyan, Kec. Kintamani, Kab. Bangli. 2) Nopa Nopita Sari, Pr, 18 Tahun, Hindu, Pelajar, alamat Br. Cemara Landung, Ds. Terunyan, Kec. Kintamani, Kab. Bangli. 3) Ni Wayan Sunadi, 71 tahun, Pr, alamat Br. Beluhu, Ds. Suter, Kec. Kintamani.
“Ibu Ketua Bhayangkari daerah menyampaikan kegiatan ini merupakan kegiatan kemanusiaan untuk memberikan dukungan moril sebagai rasa empati kita kepada saudara kita yang kena musibah, mudah mudahan diberikan ketabahan bagi keluarga korban yang ditinggalkan, Bantuan yang kami berikan mudah mudahan bermanfaat untuk dua tiga hari kedepan untuk kebutuhan sehari hari”, Tutupnya. (Red/Iskandar).

 

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button