Berita

Serempetan, Pelajar Tewas Digilas Truk di Temukus

SINGARAJA, Matakompas.com – Seorang pengendara sepeda motor (Pemotor) dikabarkan tewas dengan kondisi mengenaskan setelah motor yang ditungganginya mengalami insiden kecelakaan di jalur cepat Temukus-Seririt, persisnya di kilometer 24.500, Banjar Pegayaman, Desa Temukus Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Jumat (8/1).

Informasi dihimpun, korban belakangan diketahui bernama Gusti Ngurah Adiguna (17), tercatat masih sebagai pelajar di salah satu SMA swasta di Seririt.

Seizin Kapolres Buleleng, Kapolsek Banjar Kompol Agus Dwi Wirawan SH, ketika dikonfirmasi membenarkan terjadinya insiden kecelakaan menelan korban jiwa yang melibatkan pemotor Honda Scoopy DK 4786 DU dan pengemudi truk DK 9569 AV.

Kapolsek Dwi menuturkan, kronologi insiden kecelakaan itu, bermula saat korban Ngurah melaju dari arah barat menuju timur.

Nah, mendekati tempat kejadian perkara (TKP), korban Ngurah mendadak mengambil haluan terlalu ke kanan.

 

Apes, dari arah berlawanan (timur ke barat) muncul truk dikemudikan Gede Toya alamat Desa Menyali, Kecamatan Sawan, hingga kecelakaan maut tak terelakkan.

“Keduanya (motor dan truk) berpapasan, sebelum akhirnya keduanya serempetan di TKP. Ya, pemotor Scoopy meninggal di tempat digilas ban truk itu,” singkat Kapolsek Dwi melalui telepon seluler, Jumat (8/1) sore.

Saat ini, penanganan insiden kecelakaan telah dilimpahkan ke Unit Laka Lantas Satuan Lalu Lintas Polres Buleleng. (Red/Mk)

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button