Implementasikan 13 Program Akselerasi Menimipas, Lapas Kerobokan Panen Perdana Ikan Lele Seberat 89 Kg

BADUNG, Matakompas.com | 89 kilogram ikan lele sukses dipanen Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kerobokan, Kamis, 17 April 2025.
Hasil panen ini didistribusikan kepada supplier yang menyuplai bibit lele sebelumnya.
Selama kurang lebih 2 bulan dilakukan pembudidayaan oleh kelompok Warga Binaan. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan tentang budidaya ikan, tetapi juga menumbuhkan rasa tanggung jawab, kerjasama tim dan semangat kewirausahaan di kalangan Narapidana.
Kepala Lapas Kerobokan, Hudi Ismono mengungkapkan panen ini merupakan bagian dari program pembinaan kemandirian yang dilakukan bagi warga binaan tindak lanjut dari Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, yaitu memberdayakan Warga Binaan untuk mendukung ketahanan pangan.
“Program budidaya lele ini tidak hanya memberikan manfaat dalam hal ketahanan pangan, tetapi juga membekali Warga Binaan dengan keterampilan beternak ikan yang bisa mereka manfaatkan setelah bebas nanti,” kata Kalapas.
Dengan adanya program ini, Lapas Kerobokan berharap dapat memberikan dampak positif bagi narapidana dalam hal pembinaan kemandirian serta memperlihatkan kepada masyarakat bahwa mereka bisa kembali berkontribusi setelah menjalani masa hukuman.
“Kami berencana untuk terus mengembangkan program serupa dengan memperkenalkan lebih banyak jenis usaha produktif yang dapat dijalankan oleh Warga Binaan sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas hidup dan mempercepat reintegrasi mereka ke masyarakat,” pungkasnya. (red/tim)