Secara Virtual, Kasrem 163/Wira Satya Hadiri Acara Penyerahan Sertipikat Tanah Untuk Rakyat di Seluruh Indonesia
SEMARAPURA, MataKompas.com | Bertempat di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya Jalan Cempaka No 4 lingkungan Banjar Pekandelan Kelurahan Semarapura Kelod, Kec./Kab. Klungkung, Kepala Staf Korem (Kasrem) 163/Wira Satya Kolonel Inf Ida Bagus Ketut Surya W, S.E., Menghadiri acara Penyerahan Sertipikat Tanah Untuk Rakyat di seluruh Indonesia secara virtual.
Acara penyerahan Sertipikat Tanah tersebut terpusat di Istana Negara yang dipimpin Presiden RI, untuk Bali dipusatkan di Kabupaten Klungkung.
Acara diawali dengan penandatanganan dan penyerahan hibah aset tanah untuk pembangunan PKB dari Bupati Klungkung kepada Gubenur Bali, dihadiri oleh Gubenur Bali , Kasrem 163/Wira Satya, Kapolda Bali, Ketua DPRD Prov Bali, Ketua Kakanwil BPN Prov Bali, Bupati Klungkung, Dandim 1610/Klungkung, Kapolres Klukung , Ketua DPRD Klungkung, Kajari Klungkung, Ketua Pengadilan Negeri Semarapura yang diwakilkan, Kepala BPN Klungkung dan Warga penerima sertifikat tanah dari masing-masing Kabupaten seProv. Bali.
Dalam sambutannya, Presiden RI menyampaikan, Sebanyak 1.552.000 sertifikat diterbitkan yang tersebar di 34 Provinsi yang ada di Indonesia, Sertifikat adalah tanda hak hukum atas tanah yang dimiliki oleh karena itu perlu dipertanggungjawabkan dengan baik. Karena masalah tanah sumber konflik dimana-mana apabila tidak segera disikapi dengan cepat. Dengan sertifikasi ini sengketa tanah secara bertahap bisa diselesaikan.
Selesai mengikuti kegiatan secara daring, dilaksanakan penyerahan sertifikat secara simbolis kepada 10 orang perwakilan penerima sertifikat.(Agus/Red).
Sumber : Penrem 163/Wira Satya.