Mangupura, MataKompas.com | Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai dalam rangka meningkatkan kemampuan personilnya dalam menghadapi pengunjuk rasa, pagi ini selasa (6/9/2022) melaksanakan latihan dalmas awal di halaman kantor polres setempat.
Kegiatan latihan dalmas langsung mendatangkan 2 orang instruktur dari Dit Samapta Polda Bali yang di dampingi oleh Kasat Samapta Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Iptu I Gst Alit Kastawan.
Saat pelatihan di ajarkan mengenai tata cara dan tehnik dalam menghadapi pengunjuk rasa dilapangan dengan tetap menampilkan kesan humanis. Disamping itu, dalam latihan ini formasi yang dibentuk atau dilatihkan adalah formasi dalmas awal lengkap dengan perangkatnya.
Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti, S.E., melalui Kasat Samapta Iptu I Gst Alit Kastawan mengatakan kegiatan pelatihan dalmas ini dilaksanakan secara berkelanjutan.
“Mengingatkan kembali sekaligus untuk meningkatkan kemampuan personil dalam menghadapi pengunjuk rasa,” ujarnya.
Lebih lanjut Kasat Samapta juga mengatakan karena jumlah personil yang masih terbatas sehingga hanya bisa di bentuk formasi dalmas awal saja.
“Personil dalam dalmas awal ini lengkap dengan petugas sebagai tim negosiator, kameramen maupun sebagai pemegang tali dalmas,”pungkasnya. (Agus/Hms).