Nasional

Mirisnya Kehidupan Janda Tua Mbah Nyamplung yang Tinggal Di Dalam Hutan

Magelang, Matakompas.com
Senin, (26/10/2020). Mbah Nyamplung adalah seorang janda tua   yang dikabarkan  hidup sendirian dihutan, nama asli mbah nyamplung adalah waljinah. Media Jarrak adalah salah satu media yang ikut menaruh empati terhadap kehidupan mbah Nyamplung di dalam hutan .

Gencarnya pemberitaan media berbuah manis dengan perhatian pemerintah setempat mealui Kepala Seksi Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup Pemda Kabupaten Magelang Jhony Hermanto MM, yang jarak kantornya berjarak 700 meter dari gubug mbah Nyamplung, memberikan langkah nyata dengan bersama menuju lokasi gubug mbah nyamplung melalui medan yang agak sulit.

Melalui pemerintah dan swadaya masyarakat setempat diperoleh kesepakatan akan dibuatkan rumah sederhana yang layak huni di belakang halam kantor Dinas Pertamanan Kabupaten Magelang, agar mbah Nyamplung kembali dalam kehidupan normal .

Selama tinggal  didalam hutan mbah Nyamplung bercocok tanam untuk menghidupi dirinya dengan menanam tanaman buah Nanas, Jambu, bunga dan tanaman herbal juga labu. Tetapi banyak hasil bercocok tanamnya sering dipetik orang tanpa izin mbah Nyamplung.

Realisasi Rumah sederhana tersebut berdasar keterangan pewarta media jarrak dan Kasi Pertamanan Dinas LH Kabupaten Magelang akan teralisasi dalam beberapa hari ini

Sumber    : Dikutip dari Sinartimur.com
Wartawan: Bagus

 

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button