Bandung, MataKompas.com | Ada hal unik yang terjadi diLapas Sukamiskin hari ini, Kamis (26/1). Salah satu pos kerja yaitu Pos Kerja Pertanian melakukan Panen Raya Padi Perdana yang langsung dihadiri Oleh Kalapas beserta jajaran serta Beberapa warga Binaan diantaranya : Setya Novanto, Joko Susilo, Jero Wacik dan Dada Rosada.
Selain pertanian padi, pada pos Kerja Pertanian di Lapas Sukamiskin ini juga terdapat berbagai macam pertanian lain seperti jagung, umbi, cabe, tanaman obat, bahkan peternakan merpati, ikan, maupun burung juga ada dalam Pos Kerja ini. Kesan Rimbun dan alami juga menjadikan sarana rekresasi warga Binaan Pemasyarakatan sehingga bisa mengurangi tingkat stess yang rata rata menghinggapi para Warga binaan.
Pos kerja ini merupakan salah satu Pos Kerja unggulan di Lapas Sukamiskin dari beberapa pos kerja yang ada dengan sasaran maupun tujuan mempersiapkan para Warga Binaan Pemasyarakatan untuk dapat mandiri setelah menjalani masa pemidanaan.
Kegiatan kegiatan pos kerja ini merupakan inisiasi jajaran Lapas Sukamiskin dibawah arahan Kanwil Kemenkumham Jabar sebagai kepanjangan tangan dari Kementrian Hukum dan HAM RI, sebagai bentuk komitmen dalam memasyarakatkan warga binaan yang telah diamanatkan oleh Undang-undang.
Kalapas Sukamiskin Bapak Asep Sutandar menjelaskan ketika hadir dan membuka panen raya bahwa Pos Kerja Pertanian akan dikembangkan lebih kompleks lagi sehingga bisa menjadi percontohan lapas lapas lain yang ada diindonesia. Meskipun dengan lahan yang terbatas namun tidak akan menjadi hambatan dalam peningkatan kualitas Pos Kerja ini.
Salah seorang Warga binaan, Bapak Jero Wacik mengapresiasi pihak Lapas Sukamiskin atas inisiasi pola pembinaan yang diterapkan dalam pembentukan Pos Pos Kerja termasuk Pos Kerja Pertanian ini.
Sumber : Humas Lapas Kelas 1 Sukamiskin Bandung