DENPASAR, Matakompas.com | Lebaran kali ini ada yang berbeda dimana pemerintah memberikan kelonggaran bagi pemudik untuk bisa pulang kampung namun ada syarat perjalanan yang harus di patuhi yaitu sudah dilakukannya vaksin dosis ketiga atau booster.
Tampak juga terlihat lalu lalang kendaraan yang ingin mudik cukup padat dimana banyak kendaraan dari arah Baypass Ida Bagus Mantra baik roda dua maupun roda empat mengarah ka arah barat.
Namun karena saya asal dari Lombok NTB dan tinggal di Denpasar ingin pulang ke kampung halaman jadinya harus melintasi Jalan Raya Bay Pass Ida Bagus Mantra Ke arah timur dan situasi jalannya aga sepi kendaraan tidak terlalu padat. Ucap M. Zainudin saat di Konfirmasi Oleh Wartawan pada Pos Pengaman Lebaran Di Goa Lawah.
M. Zainudin juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah khususnya Polri di mana anggota Polres Klungkung melaksanakan pengamanan di sepanjang jalan Baypass Ida Bagus Mantra dari Simpang lepang hingga perbatasan Goa Lawah sehingga mudik kami terasa aman karena dijaga oleh Polisi. Imbuhnya
Hal senada juga dikatakan oleh Siti Fatimah dan Ambrillah, pasangan suami istri yang merantau ke Denpasar asal dari Sumbawa itu hendak pergi ke kampung halamannya dengan menaiki sepeda motor. Mereka berterima kasih dengan adanya anggota polisi di sepanjang jalan Baypass Ida Bagus Mantra karena mereka kita merasa aman di jalan.
“Saya tadi berangkat jam 23.00 wita , dari Denpasar jalanan aga sepi karena situasi malam hari namun perjalanan kami lancar dan tidak ada halangan”, kata Ambrillah.
“Mudik kali ini kami rasakan sangat asik dan menyenangkan, karena pemerintah sudah memberikan kelonggaran sehingga kami bisa bertemu dan berkumpul dengan keluarga di kampung”, Imbuhnya. (Iskandar/red).