Jembrana- matakompas.com| Blantika musik pop Bali kini kembali diramaikan dengan lagu Bali energik dangdut kopo, setelah sukses merilis single Cemburu dan Sharing Apa Serong, kini Geg Rian kembali merilis single anyarnya berjudul Metiktokan.
Lagu yang menceritakan menjamurnya penggunaan aplikasi tiktok baik dari kalangan anak-anak hingga dewasa dituangkan dalam sebuah lagu oleh penciptanya Rah Tresna. Dengan musik versi dangdut koplonya, lagu berjudul metiktokan menjadi lebih energik.
Selain berBerprofesi sebagai guru Sekolah Dasar Ni Made Supriani, S.pd yang akrab di sapa Geg Rian bagi mengatakam bahwa lagu anyarnya ini merupakan kisah tentang masyarakat kini di landa tik-tok. Bahkan dirinya tak pungkiri suka aplikasi tersebut. Istilahnya di upload kemudian di bantu share ke teman-teman penggemar dunia medsos. Tapi harus dilakukan secara wajar dan punya adat ketimuran yaitu sopan santun, tanpa merusak norma agama.
Tujuan dalam alur lagu itu menceritakan intinya adalah sebuah hiburan. Yang penting juga berupa kesenangan tersendiri, walau banyak sentilan yang bikin kuping panas. Tapi itu biarkan saja yang penting tetap merasa senang dan bahagia. Aplikasi tik-tok merupakan jamannya kini yang telah melanda semua orang. Walau kantong kosong yang penting tetap eksis di medsos, ini sindiran yang bisa di bilang jaman sekarang memang gitu.
“Salam goyang Metiktokan selain beat lagunya yang mengentak cukup bagus di pakai untuk irama senam maupun di tempat gym. Karena tembang ini bisa di bilang beat lagu ceria selain juga sentilan bagi penggemar tik-tok,” ungkpanya Senin (28/11/2022).
Geg Rian yang sudah malang melintang di dunia hiburan musik terutama Pop Bali, tak harus lelah berkreasi apalagi ini juga merupakan tuntutan bagi sang penyanyi untuk para penggemar lagu Bali.
“Sebagai musisi tentu dituntut kreatif dan berinovasi dalam tembang dan lirik. Intinya para pemain musik terutama Lagu Popo Bali tetap semangat berkreasi dan terus gali potensi yang ada. Bangkit bersama dan tidak lupa Metiktokan,” pungkasnya.
Single teranyar berjudul Metiktokan ini video klipnya bisa diakses melalui channel youtube Geg Rian Official.(Jm/ad)